Spesifikasi Advan i7, Tablet Harga 1 Jutaan Berteknologi EyePro

Spesifikasi Advan i7, Tablet Harga 1 Jutaan Berteknologi EyePro – Sekarang kita akan membahas salah satu vendor lokal yang bernama Advan. Kali ini Advan telah resmi mengeluarkan tablet mereka yang di bekali dengan konektifitas 4G. Selain 4G pada spesifikasi Advan i7 ada juga hal lainnya yang menjadi kelebihan Advan i7 yaitu teknologi ramah mata. Teknologi ini mereka sebut sebagai teknologi EyePro.

Dengan teknologi EyePro tersebut sinar biru yang di hasilkan gadget semacam tablet ini akan di reduksi sehingga membuat mata anda tidak akan cepat lelah. Nyatanya produk Advan kali ini memang memiliki beberapa perbedaan daripada spesifikasi dasar tablet. Mengenai kejelasan apa saja kekurangan Advan i7 dan pastinya kelebihannya bisa anda simak dari ulasan kami di bawah ini.

Ukuran layar yang di berikan Advan untuk tabletnya kali ini yang bernama Advan i7 adalah sebesar 7 inci, resolusi dari layar mencapai 640 x 1240 dengan panelnya merupakan panel IPS. Dengan spesifikasi bagian layar seperti di atas, layarnya dapat menghasilkan gambar yang amat jernih dengan rasio 16,9.

Selanjutnya di bagian dalam dari segi sektor pacu Advan i7 akan memberikan kinerja yang bagus. Bagaimana tidak karena pada sektor tersebut mengusung prosesor quad core seri ARM Cortex A53 dan sudah mendukung arsitektur 64- bit. Chipset yang digunakan pada sektor ini merupakan besutan MediaTek yang tak lain adalah MT6735M. Untuk pendukung lainnya tersedia RAM 1 GB serta Mali- T720MP.

Untuk mengimbangi sektor pacu maka dari itu Advan membekali tablet Advan i7 ini dengan sistem operasi Lollipop 5.1 besutan android. OS tersebut di tandemkan pada memori internal dengan kapasitas sebesar 8 Gb. Media penyimpanan tersebut kapasitasnya masih bisa di perbesar hingga 32 Gb karena adanya dukungan dari Slot Micro SD.

Dari segi kamera Advan i7 juga cukup tangguh dengan kamera belakangnya mengusung lensa 5 Mp beserta LED Flash juga. Kemudian ada juga kamera depannya yang menggunakan lensa 2 Mp. Beberapa fitur lainnya yang ada pada tablet ini adalah 4G LTE, GPS, Wifi, Bluetooth, dual  SIM dan baterai dengan kapasitas daya 2500 mAh. Urusan harga Advan i7 di bandrol tak terlalu mahal hanya sebesar 1,3 jutaan saja.

Leave a Comment