Cara Mengubah Tampilan SMS di Android Mirip iPhone – Sudah bukan menjadi rahasia lagi bahwa iPhone merupakan salah satu smartphone yang paling digemari. Selain karena kualitasnya yang bagus, iPhone disukai karena memiliki nilai prestisius yang tinggi.
Tak heran jika orang merasakan kebanggaan tersediri saat menggunakan smartphone buatan Apple ini. Walaupun harganya yang sangat jauh di atas smartphone kebanyakan, tak sedikit orang yang rela merogoh koceknya dalam-dalam demi memiliki gadget yang satu ini. Nah, lantas bagaimana jika kita tak memiliki budget untuk memiliki smartphone mewah ini?
Anda tak perlu kawatir karena dengan cara-cara tertentu, anda bisa merombak tampilan smartphone Android menjadi menyerupai iPhone buatan Apple. Mungkin sebagian dari anda sudah banyak yang tahu saat ini sudah banyak aplikasi launcher yang dapat mengubah tampilan Android menjadi mirip iPhone.
Namun pada kesempatan kali ini kami akan lebih fokus mengajak anda untuk melihat tampilan pesan atau SMS. Bagi anda yang sudah bosan dengan tampilan SMS Android yang itu-itu saja, bisa coba gunakan aplikasi untuk mengubah tampilan SMS menjadi mirip iPhone.
Ya, anda bisa menggunakan sebuah aplikasi bernama Messaging+. Aplikasi tersebut merupakan aplikasi free yang bisa didownload secara gratis melalui Google Play Store. Ukurannya yang kecil juga membuat aplikasi ini mampu berjalan dengan lancar di hampir semua smartphone Android.
Syarat untuk bisa menjalankan aplikasi Messaging+ ini adalah smartphone yang menjalankan OS Android 2.1 keatas. Jadi smartphone terkini yang mayoritas menggunakan OS Android KitKat dan Lollipop tentunya sangat bisa menjalankan aplikasi yang satu ini.
Menurut informasi yang kami dapat bahwa ada dua versi aplikasi Messaging+ ini. Yakni Messaging+6 dan Messaging+7. Yang membedakan diantara kedua versi tersebut adalah tampilannya. Messaging+6 memiliki tampilan SMS ala iPhone 6 yang sangat menonjol.
Jadi anda bisa memilih tampilan SMS iPhone mana yang sesuai dengan selera anda. Cara menggunakan aplikasi ini juga tak berbeda dengan aplikasi lain. Tinggal instal lalu jalankan seperti biasa. Semoga informasi yang satu ini dapat bermanfaat bagi kita semua. Sampai jumpa.
Incoming search terms:
- merubah tampilan sms android tanpa aplikasi
- aplikasi sms android seperti iphone
- tampilan sms iphone
- aplikasi sms seperti iphone
- aplikasi sms iphone
- aplikasi pesan mirip iphone
- aplikasi pesan iphone untuk android
- aplikasi sms iphone untuk android
- cara mengubah tampilan pesan android
- aplikasi pesan iphone