Cara Mengubah atau Convert Video Youtube ke MP3 – Youtube merupakan salah satu layanan berbagi video yang dikembangkan oleh Google. Saat ini sudah berjuta-juta orang di seluruh dunia memanfaatkan Youtube untuk mengunggah video yang dibuatnya. Manfaat dari Youtube sendiri sudah mulai nampak, misalnya bisa menjadikan orang biasa cepat terkenal, sampai menghasilkan jutaan rupiah dari situs yang satu ini.
Tak heran jika pengguna Youtube kian hari kian bertambah. Saat ini kita juga sudah mengenal profesi Youtubers, yakni orang yang hobinya mengunggah video ke Youtube dan aktif di sana. Video yang diunggah ke Youtube sendiri sangat bervariasi, mulai dari tutorial baik itu masak maupun yang lainnya, video narsis, berbagi informasi, sampai dengan video musik.
Nah, salah satu video yang paling banyak ditonton oleh pengguna Youtube adalah video musik. Karena dengan memanfaatkan video tersebut, pengguna bisa menikmati musik sekaligus menonton video clipnya secara legal. Selain itu juga banyak cover-cover musik yang tak kalah asik. Saking asiknya banyak orang yang ingin menyimpan lagu tersebut.Lantas bagaimana caranya jika kita ingin menyimpan lagu atau musik yang ada di Youtube? Jawabannya sangatlah sederhana. Bagi anda yang belum tahu, dan ingin tahu bagaimana cara mengubah video ke MP3 dari Youtube dan menyimpannya di HP atau komputer, langsung saja simak ulasan alamatbank.net kali ini.
Lihat Juga : Cara Download Video di Youtube Tanpa Aplikasi dan Pakai Aplikasi
- Pertama-tama tentunya buka dulu situs Youtube
- Cari dan buka video mana yang ingin anda ubah atau convert ke MP3
- Setelah menemukannya, copy URL video tersebut
- Buka situs www.youtube-mp3.org
- Setelah itu paste URL yang telah anda copy tadi ke kolom yang telah disediakan oleh situs www.youtube-mp3.org
- Apabila sudah, langsung klik tombol CONVERT VIDEO
- Anda akan diarahkan ke halaman download video, langsung saja klik download
- Tunggu sampai proses download selesai
- Video akan langsung tersimpan di komputer atau HP dalam format MP3
Sangat mudah ternyata cara mengubah video youtube ke MP3 dan menyimpannya. Selamat mempraktekkan dan semoga berhasil. Sampai jumpa.